![]() |
Chechu Meneses saat melakukan selebrasi usai mencetak gol di gawang Dewa United (sumber Foto IG Malut United) |
Bogor- Malut United menunjukkan mental juara saat mencuri kemenangan dramatis atas tuan rumah Dewa United dalam lanjutan pekan ke-30 Liga 1 2024/2025. Bermain di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (25/4/2025), tim berjuluk Laskar Kie Raha sempat tertinggal lebih dulu sebelum membalikkan keadaan dan menang 2-1.
Dewa United tampil agresif sejak peluit awal dibunyikan. Dukungan suporter dan ambisi untuk mengamankan tiga poin membuat mereka langsung menekan pertahanan Malut United. Serangan demi serangan dilancarkan oleh lini depan Dewa yang dikomandoi oleh Septian Satria Bagaskara, Egy Maulana Vikri, Taisei Marukawa, hingga Alexis Messidoro.
Meski dibombardir selama 30 menit pertama, Malut masih mampu bertahan berkat penampilan gemilang sang penjaga gawang, Wagner Augusto atau yang akrab disapa Dida. Kiper asal Brasil itu melakukan sejumlah penyelamatan krusial yang menggagalkan peluang emas Dewa United.
Namun, ketangguhan Dida akhirnya runtuh di penghujung babak pertama. Egy Maulana Vikri menunjukkan kelasnya sebagai pemain tim nasional dengan aksi individu brilian, melewati tiga pemain bertahan Malut sebelum melepaskan tembakan yang mengoyak jala lawan. Dewa United menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0.
Memasuki babak kedua, Malut United mulai menunjukkan perlawanan. Tim asuhan Imran Nahumarury tersebut perlahan menguasai tempo permainan. Nama-nama seperti Yacob Sayuri, Yance Sayuri, Angulo, Cino, dan Andriano tampil lebih dominan dan membuat lini tengah Dewa mulai kerepotan.
Usaha keras Malut terbayar di menit ke-64. Bola liar di depan gawang Dewa berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Yakob Sayuri. Tanpa kesalahan, pemain bernomor punggung 21 itu mencetak gol penyama kedudukan dan membangkitkan semangat tim tamu.
Kebangkitan Malut United mencapai puncaknya pada menit ke-77. Dalam situasi kemelut di kotak penalti, Chechu Meneses menunjukkan insting golnya. Pemain asal Spanyol itu sukses menyundur bola dan menjebol gawang Dewa untuk membalikkan skor menjadi 2-1.
Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tidak berubah. Kemenangan ini menjadi modal penting bagi Malut United yang kini kembali menembus empat besar klasemen dengan koleksi 50 poin. Sementara Dewa United harus gigit jari karena gagal menambah poin dan makin tertinggal dari Persib Bandung yang mengoleksi 53 poin di atas mereka.
Kemenangan ini membuktikan bahwa Malut United bukan hanya kuat di kandang, tetapi juga berbahaya saat tandang. Perburuan posisi puncak klasemen pun semakin seru menjelang akhir musim. (Red/tim)